PT Smelting Raih Penghargaan Pembina Kemitraan Terbaik Bidang Penanaman Modal dari Pemkab Gresik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

PT Smelting Raih Penghargaan Pembina Kemitraan Terbaik Bidang Penanaman Modal dari Pemkab Gresik

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Syuhud
Kamis, 26 September 2024 23:36 WIB

Plt Bupati Gresik, Aminatun Habibah (kanan) menyerahkan penghargaan kepada GA Manager PT Smelting, Indra SW Junor. Foto: Ist.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kabupaten Gresik melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) memberikan penghargaan kepada .

Perusahaan yang bergerak di bidang pemurnian tembaga ini mendapat penghargaaan untuk kategori pembina kemitraan terbaik di bidang penanaman modal di Kabupaten Gresik tahun 2023.

Plt Bupati Gresik, Aminatun Habibah, menyerahkan langsaung penghargaan tersebut kepada GA Manager , Indra SW Junor, dalam acara Penghargaan Penanaman Modal Dalam Rangka Peningkatan Investasi Melalui Kemitraan dan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan di Kabupaten Gresik, Kamis (26/9/2024).

Aminatun Habibah mengapresiasi kontribusi para pelaku usaha yang telah membawa perkembangan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Gresik.

"Acara ini merupakan wujud nyata apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Gresik kepada para pelaku usaha yang telah memberikan kontribusi besar bagi perkembangan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Gresik. Kontribusi ini menjadi pilar utama dalam mendorong pembangunan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat kita," katanya.

Perempuan yang karib disapa Bu Min ini juga mengapresiasi pencapaian luar biasa Kabupaten Gresik dalam bidang investasi. Tren realisasi investasi terus meningkat sejak tahun 2020.

Pada tahun 2023, realisasi investasi Kabupaten Gresik mencapai Rp49,46 triliun, jauh melampaui target Provinsi Jawa Timur sebesar Rp29,76 triliun.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video