Datangi Pengajian Muslimat, Bupati Tuban malah Disambati Petani Tembakau | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Datangi Pengajian Muslimat, Bupati Tuban malah Disambati Petani Tembakau

Jumat, 11 September 2015 18:05 WIB

Petani tembakau saat wadul ke Bupati. (suwandi/BANGSAONLINE)

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Petani tembakau di wilayah Kecamatan Senori, Tuban kebingungan lantaran harga tembakau terus anjlok. Para petani ini wadul ke Bupati Tuban, H. Fathul Huda, di saat Bupati mengahadiri pengajian muslimat NU di Desa Joho, Kecamatan Senori, Jum’at (11/9) sore.

Ketika ditemui Bupati, petani langsung melontarkan berbagai keluhan, terutama harga tembakau yang terus anjlok. Saat ini harga tembakau hanya berkisar Rp 2.500 dari yang sebelumnya mencapai Rp 3.500. Dalam kesempatan itu, para petani juga meminta kepada bupati Tuban agar dibangunkan gudang atau open tembakau sebelum dikirim ke pabrik.

Dasriyanto Saifullah (42), salah satu petani tembakau asal Warga Desa Sidoharjo, Kecamatan Senori meminta agar Bupati mengkomunikasikan pabrik-pabrik rokok di Tuban untuk membeli tembakau milik masyarakat setempat. “Kami minta harga ini tidak murah, kasihan kami pak karena harganya terus menurun,” ungkapnya.

“Sykur-syukur kalau dibangunkan gudang atau tempat open untuk tembakau, tambah lebih bagus,” harapnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   pertanian tuban

Berita Terkait

Bangsaonline Video