Tekan Inflasi, TPID Kota Kediri Targetkan Terendah Tingkat Nasional | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tekan Inflasi, TPID Kota Kediri Targetkan Terendah Tingkat Nasional

Selasa, 17 November 2015 18:02 WIB

Ketua BI Perwakilan Kediri Djoko Raharto bersama Kepala Disperindagtamben Kota Kediri saat menggelar jumpa pers di gedung BI perwakilan Kediri, Selasa (17/11). foto: arif kurniawan/BANGSAONLINE

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Indeks Harga Konsumen (IHK) Kota Kediri pada Oktober 2015 mengalami deflasi 0,04% (mtm) atau 5,05% (yoy), terutama bersumber dari penurunan harga komoditas pangan. Dengan demikian, inflasi IHK Kota Kediri selama Januari – Oktober 2015 tercatat sebesar 0,80% (ytd), terendah di Jawa Timur.

Kelompok volatile foods mengalami deflasi sebesar 0,21% (mtm), terutama disebabkan oleh penurunan harga aneka cabai dan beras. Melimpahnya pasokan cabai dari sentra produksi, mendorong harga cabai turun. Harga cabai rawit dan merah besar masing-masing turun 62,82% dan 47,80% sehingga menurunkan inflasi sebesar 0,06% dan 0,22%. Sementara itu, harga beras dipengaruhi oleh ketersediaan pasokan dan stok dan disisi lain konsumsi cenderung normal mengalami deflasi sebesar 2,99% dan mampu menekan inflasi sebesar 0,13%.

Selanjutnya, pada kelompok administered prices, IHK bahan bakar rumah tangga relatif tinggi. Hasil kunjungan lapangan yang dilakukan oleh anggota TPID Kota Kediri mengonfirmasi bahwa harga LPG kemasan 3 kg di tingkat konsumen mencapai Rp 19.000,00 karena meningkatnya permintaan LPG untuk penggunaan di sektor pertanian dan peternakan.

Namun demikian, masyarakat dapat langsung membeli LPG 3 kg pada 150 pangkalan resmi di wilayah Kota Kediri dengan harga hanya Rp 16.000,00. “Dari hasil pantauan kami, harga LPG 3 kilogram masih stabil di Kota Kediri. Tidak seperti di luar Kota Kediri yang harganya sampai 21 ribu. Di Kota Kediri paling mahal masih dikisaran 17 ribu,” ujar Kepala Dinas Perindustrian, perdagangan, pertambangan dan energi Yetty Sisworini dalam keterangannya ke sejumlah wartawan, Selasa (17/11).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   pemkot kediri

Berita Terkait

Bangsaonline Video