Terkait Raskin Berkutu di Tuban, Ini Kata Bupati | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Terkait Raskin Berkutu di Tuban, Ini Kata Bupati

Rabu, 18 November 2015 18:35 WIB

Bupati Tuban, H. Fathul Huda. foto: suwandi/ BANGSAONLINE

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Bupati Tuban, H. Fathul Huda akhirnya angkat bicara terkait beredarnya beras miskin (raskin) yang berkutu dan tidak layak dikonsumsi di Dusun Widengan, Kelurahan Gedungombo, Kecamatan Semanding, Tuban.

Ia menyayangkan masih ditemukannya raskin berkutu di lingkungan masyarakat. “Walaupun Bulog akan mengganti, tetapi maasyarakat tetap dirugikan. Sebab, beras itu sangat dibutuhkan masyarakat untuk dimakan,” kata Bupati Tuban, H. Fathul Huda ketika dihubungi, Rabu (18/11).

Bupati yang juga Mantan Ketua PCNU Tuban ini berharap, supaya pihak Bulog lebih teliti dalam mendistribusikan beras. “Meski ditukar, itupun butuh waktu lagi, jadi seharusnya harus teliti dalam mendistribusikan beras tersebut,” pintanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video