Perempuan dan Anak di Lapas Tuban Diberi Pelatihan ESQ dari BPKK PKS | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Perempuan dan Anak di Lapas Tuban Diberi Pelatihan ESQ dari BPKK PKS

Rabu, 23 Desember 2015 19:28 WIB

Ketua DPD Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) PKS Tuban, Ratna Dwi Kartika (kiri) saat memberikan bingkisan pada penghuni lapas kelas II B Tuban. foto: suwandi/ BANGSAONLINE

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 12 perempuan dan 18 anak penghuni Lapas Kelas IIB menerima pelatihan ESQ (Emotional Spiritual Quetient) dari Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) PKS , Rabu (23/12).

Motivasi tersebut diberikan pada penghuni lapas dalam rangka memperingati Hari Ibu yang jatuh pada, Selasa (22/12) kemarin.

Ketua DPD BPKK PKS , Ratna Dwi Kartika, mengatakan bahwa kegiatan ini digelar sebagai bentuk empati BPKK kepada warga, terutama yang menjalani binaan di Lapas. Pada momen Hari Ibu ini, BPKK PKS mengingatkan pada berbagai elemen masyarakat untuk menempatkan Ibu pada posisi yang baik. Selain itu, kata Ratna, masyarakat diminta senantiasa memiliki kepedulian dan program untuk pemberdayaan Perempuan.

"Kegiatan ini juga menggalang empati masyarakat yang kurang beruntung telah menjadi Korban Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) dan perceraian yang menjadikan Ibu berada pada posisi yang lemah," ungkap Ratna.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Tuban Lapas Tuban

Berita Terkait

Bangsaonline Video