Peringati Hari Bhakti ke 70, Kemenag Kota Malang Gelar Jalan Sehat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peringati Hari Bhakti ke 70, Kemenag Kota Malang Gelar Jalan Sehat

Minggu, 10 Januari 2016 16:10 WIB

Drs. H Sutiaji, Wawali Kota Malang, saat memberikan sambutan sebelum memberangkatkan peserta jalan sehat HUT Kemenag ke 70. foto: iwan irawan/ BANGSAONLINE

MALANG, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka Hari Amal Bhakti (HAB) ke 70, Kementerian agama (Kemenag) Kota Malang menggelar jalan sehat bersama umat, Minggu (10/01). Acara ini merupakan agenda terakhir dari serangkaian acara yang diselenggarakan Kemenag Kota Malang bertemakan "Meneguhkan Revolusi Mental Untuk Kemenag, Menuju Lembaga Yang Bersih Dan Senantiasa Melayani".

Wawali Kota Malang Drs. H Sutiaji, mengatakan jika Kemenag merupakan salah satu pelopor pemrakarsa pemersatu kerukunan umat beragama. “Kemenag melalui kewenangan tupoksinya yang dijalankan lewat regulasi, didukung dengan lembaga FKUB (Forum Komunikasi Umat Beragama), menjaga persatuan dan kesatuan umat beragama, dalam menjalankan ibadah agama masing-masing secara toleran dan damai berdampingan satu sama lainnya," kata Sutiaji.

Sementara Kepala Kantor Kemenag Kota Malang, Drs. H Imron, M.Ag dalam acara tersebut berharap Kemenag di usianya yang ke 70 ini bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   kemenag malang

Berita Terkait

Bangsaonline Video