DB Ancam Kota Kediri: 19 Hari, 19 Penderita | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

DB Ancam Kota Kediri: 19 Hari, 19 Penderita

Selasa, 19 Januari 2016 22:38 WIB

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Serangan penyakit Demam Berdarah di wilayah cukup mengkhawatirkan. Puluhan orang sudah menjadi korban yang diakibatkan oleh nyamuk aides aigepty ini.

Sesuai data yang dihimpun, diawal tahun 2015 ini sudah ditemukan 19 penderita. Dari 19 penderita, 13 di antaranya masih anak-anak di bawah sepuluh tahun, sisanya usia dewasa.

Menurut Kasi pengendalian dan pemberantasan penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kota , Hendrik Suprianto, cuaca yang tidak menentu membuat nyamuk aides aigepty ini berkembang semakin cepat. “Kadang hujan, kadang panas. Itu membuat nyamuk semakin cepat berkembang biak,” ujarnya, Selasa (19/1).

Antisipasi dengan melakukan fogging yang selama ini selalu diterapkan setiap ditemukan kasus, menurutnya sudah tidak tepat. Namun, lanjutnya, fogging hanya membunuh nyamuk dewasa. “Fogging itu hanya membunuh nyamuk dewasa, sementara jentik, masih hidup dan besuknya sudah bisa terbang,” ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video