Terminal Purabaya Bakal Diambil Alih Pusat, Pemkot Surabaya Rugi Besar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Terminal Purabaya Bakal Diambil Alih Pusat, Pemkot Surabaya Rugi Besar

Jumat, 12 Februari 2016 21:10 WIB

Terminal Purabaya

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Tahun ini Pemerintah Pusat melalui Kementerian Perhubungan siap mengambil alih pengelolaan terminal Purabaya. Itu setelah diberlakukannya Undang-undang Pemerintahan Daerah dalam pengelolaan terminal untuk kategori A, dua tahun pasca disahkan pada 2014 lalu.

Meski menjadi kewenangan pemerintah, di sisi lain Pemerintah Kota Surabaya siap-siap merugi. Pasalnya, dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir pengeluaran cukup besar. Khususnya, menutupi biaya operasional untuk terminal terbesar kedua se-Indonesia ini.

Selain itu, Pemkot Surabaya juga memberikan sekitar 30 persen keuntungan kotor kepada Pemkab Sidoarjo. Nyaris tak ada keuntungan signifikan yang masuk kedalam kas Pemkot Surabaya. Hal ini disayangkan anggota Komisi A DPRD Kota Surabaya, H. Minun Latief.

Politisi asal Fraksi Kebangkitan Bangsa (FKB) ini menilai ada kerugian cukup besar yang harus ditanggung. "Kalau sudah seperti ini seharusnya ada upaya bagi Pemkot untuk mencari celah agar bisa meyakinkan Pemerintah untuk dikelola sendiri," kata dia, Jumat (12/2).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Terminal Purabaya

Berita Terkait

Bangsaonline Video