Dampak Harga Daging Naik, Harga Sembako Ikut Melambung Tinggi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dampak Harga Daging Naik, Harga Sembako Ikut Melambung Tinggi

Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Selasa, 07 Juni 2016 13:55 WIB

Tim Perekonomian Pemkab Gresik saat sidak harga daging, kemarin. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Kenaikan harga daging sapi yang kini berkisar Rp 120 ribu-125 ribu per kg juga diikuti kenaikan harga sembako (sembilan bahan pokok). Di beberapa pasar tradisional di kawasan metropolis (kecamatan Gresik dan Kebomas), seperti Pasar Baru Kota Gresik, Pasar Sidomoro dan Pasar krempyeng, harga sembako rata-rata naik kisaran antara Rp 3-5 ribu per kg.

Kenaikan harga sembako juga terjadi di beberapa pasar desa, misalnya Pasar Kedanyang di Desa Kedanyang Kecamatan Kebomas dan Pasar Giri di Desa Giri Kecamatan Kebomas.

Untuk harga bawang putih di pasar tersebut naik antara Rp 3-4 ribu per kg, sehingga sekarang harganya Rp 39-40 ribu per kg. Harga bawang merah naik Rp 1500 menjadi Rp 42.500 per kg, telur ayam ras menjadi Rp 22.000 per kg, dan tomat naik menjadi Rp 13.000 per kg.

Beberapa pedagang menganggap naiknya harga kebutuhan pokok pada bulan suci Ramadan itu sudah tradisi. Pemicunya, pasokan berkurang, sedangkan konsumen atau permintaan meningkat.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Ekonomi Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video