Bupati Gresik Terima KKN 2.405 Mahasiswa Unesa | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati Gresik Terima KKN 2.405 Mahasiswa Unesa

Editor: nur syaifudin
Wartawan: syuhud
Jumat, 17 Juni 2016 12:49 WIB

Bupati, Sambari HR saat menyematkan topi KKN mahasiswa Unesa. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Bupati Gresik, Sambari Halim Radianto menerima KKN(Kuliah Kerja Nyata) Mahasiswa (Universitas Negeri Surabaya), di halaman Pemkab Gresik, Jumat (17/6). Rencananya, sebanyak 2.405 mahasiswa akan mengabdikan diri di masyarakat dan terbagi menjadi 3 gelombang.

Sekretaris LPPM, Drs. Suroto mewakili Rektor menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Gresik yang telah berkenan menerima dan memfasilitasi mahasiswa dalam melakukan KKN di wilayah Kabupaten Gresik, yakni di kecamatan Cerme, Benjeng, Balongpanggang, Kedamean, dan Wringinanom.

“Kami sangat berterima kasih kepada Pak Bupati, karena telah berkenan dan memfasilitasi mahasiswa dalam melangsungkan kegiatan KKN sampai beberapa waktu ke depan. Semoga kegiatan KKN yang akan dilaksanakan oleh mahasiswa , bisa mengabdikan diri membantu masyarakat Gresik sepenuh hati dan dapat dilaksanakan dengan aturan-aturan yang ada,” katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   pemkab gresik Unesa

Berita Terkait

Bangsaonline Video