Warga Keluhkan Pencemaran Pabrik Migor | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Warga Keluhkan Pencemaran Pabrik Migor

Editor: rosihan c anwar
Wartawan: nisa
Minggu, 29 Juni 2014 22:18 WIB

Didik sangat menyayangkan jika pabrik SP buang limbah hingga meluber ke lahan warga. “Mereka (pabrik) itu punya IPLC (izin pembuangan limbah cair). Jadi kalau buang limbah sesuai prosedur sudah pasti legal. Namun jika sengaja buang ke lahan kosong dan meluber ke lahan warga, pasti ada maksud lain,” ujarnya.

Tak hanya limbah cair saja, pabrik SP juga pernah meresahkan warga sekitar karena penempatan mesin pemanas di dekat pemukiman warga. Mesin pemanas milik pabrik membuat lantai rumah warga menjadi panas dan warga menjadi tidak betah hingga akhirnya rumah mereka jual ke pabrik.

Akibat pencemaran limbah tersebut, banyak ikan yang sengaja dipelihara warga di kolam kini mati semua, seperti ikan lele, kutuk, hingga belut. Matinya ikan-ikan tersebut juga kurang wajar karena setelah mati ikan menjadi berwarna hitam. Bahkan, pohon pisang di lahan warga daunnya pun juga mengering.

Pencemaran limbah itu juga sempat ditinjau Tim Patroli Air Jatim dan sampel limbah hitam juga diambil untuk diujikan di laboratorium. Kasubid Wasdal Pencemaran Air BLH Jatim, Ainul Huri sempat menjanjikan bakal memberikan peringatan dan sanksi administratif jika limbah SP terbukti berbahaya.

 

 Tag:   Surabaya

Berita Terkait

Bangsaonline Video