DPP Siap Kawal Kasus Teror Bom Molotov di Rumah Ketua PAN Gresik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

DPP Siap Kawal Kasus Teror Bom Molotov di Rumah Ketua PAN Gresik

Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Kamis, 23 Maret 2017 10:24 WIB

Rumah Ketua DPD PAN Gresik, Khamsun, mendapat penjagaan ketat. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Teror bom molotov di rumah Ketua DPD PAN (Partai Amanat Nasional) Kabupaten Gresik, Khamsun, mendapatkan atensi besar dari petinggi PAN.

Mulai tingkat DPD Kabupaten Gresik, DPW Jawa Timur, maupun DPP, mereka kompak siap mengawal kasus tersebut.

"Semua jajaran keluarga besar PAN, mulai DPD PAN Gresik, DPW hingga DPP siap pasang badan untuk memback up pak Khamsun," kata Ketua MPP (Majelis Penasehat Partai) PAN Gresik, Ahmad Rubai saat berkunjung ke rumah Khamsun, di Jalan Marabahan No. 30 komplek Perumahan GKB (Gresik Kota Baru), Desa Suci Kecamatan Manyar, kemarin.

Menurut dia, serangan bom molotov di rumah Ketua DPD PAN Gresik merupakan kasus serius. "Ini bentuk teror. Teror terhadap petinggi partai. Karena itu kami memberikan atensi besar kasus ini," jelasnya.

Sementara anggota FPAN DPRD Gresik, Mustajab menyatakan, pihaknya bersama pengurus lain telah menggelar pertemuan menyikapi kasus ini. Pertemuan itu menghasilkan lima pernyataan sikap. Di antaranya, keluarga PAN Gresik, mulai DPD, DPC, Ranting maupun Fraksi PAN baik di DPRD Gresik, DPRD Jawa Timur, maupun DPR RI memberi dukungan penuh kepada Khamsun.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   bom gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video