Bantu Warga Kurang Mampu, Petrokimia Gelar Pasar Murah 9.200 Paket Sembako | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bantu Warga Kurang Mampu, Petrokimia Gelar Pasar Murah 9.200 Paket Sembako

Editor: Choirul
Wartawan: Syuhud Almanfaluty
Selasa, 13 Juni 2017 11:10 WIB

Direktur Keuangan PT. PG Pardiman saat menyerahkan sembako secara simbolis di Balai Desa Roomo, Manyar. foto: syuhud/bangsaonline

GRESIK, BANGSAONLINE.com - PT. Petrokimia Gresik (PG)menggelar pasar murah di Balai Desa Romoo Kecamatan Manyar, Selasa (13/6/2017). Dalam pasar murah kali ini, perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) pemroduksi pupuk ini menggelontorkan sebanyak 9.200 paket sembako murah dengan total dana mencapai Rp 1,4 miliar.

Paket sembako sebanyak itu selain diperuntukkan warga Gresik di kawasan sekitar pabrik, juga untuk warga Kabupaten Lamongan.

Direktur Keuangan PG Pardiman mewakili Direktur Utama PG Nugroho Christijanto menyatakan, pasar sembako murah yang digelar Petrokimia pada saat bulan Suci Ramadan1438 H dimaksudkan untuk mengantisipasi lonjakan harga sembako pada bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1438 H, juga dalam rangka peringati HUT PG ke 45 tahun.

"Sehingga, kegiatan tersebut bisa membantu mengurangi beban warga masyarakat tidak mampu," ujarnya. "Untuk paket 7.200 sembako murah diperuntukan untuk Kabupaten Gresik 6.200 paket dan Lamongan 1.000 paket," sambungnya.

Menurut ia, dari total 9.200 paket sembako yang dijual dalam pasar murah, rinciannya, sebanyak 7.200 paket sembako dijual dengan harga Rp 25.000 per paket dari harga Rp 175.000. "Sehingga, dari harga tersebut warga dibantu Petrokimia Rp 150.000 per paket sembako," jelasnya.

Sementara untuk 2.000 paket sembako dijual gratis bagi kaum dhuafa, atau 2.000 paket sembako masing-masing seharga Rp 175.000 per paket diberikan cuma-cuma kepada kaum dhuafa. "Pasar sembako murah dan paket sembako gratis yang kami berikan kepada masyarakat di sekitar pabrik dimaksudkan untuk meringankan beban warga kurang mampu," jelas Pardiman.

Dari total 9.200 paket sembako murah dan gratis, rinciannya, sebanyak 6.200 didistribusikan untuk 10 desa/kelurahan di Kabupaten Gresik. Yaitu, Desa/Kelurahan Roomo 1000 paket, Tlogopojok 1000 paket, Lumpur 1000 paket, Kroman 600 paket, Karangpoh 400 paket, Karangturi 700 paket, Sukorame 700 paket, Ngipik 400 paket, Sukomulyo 200 paket, dan Sukodono 200 paket yang kesemuanya di Kecamatan Gresik.

"Untuk 1000 paket sembako akan dibagikan untuk warga Lamongan yang tinggal di sekitar pipa air Petrokimia seperti Kecamatan Babat," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   petrokimia gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video