Tiga Rumah di Gayam Bojonegoro Ludes Terbakar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tiga Rumah di Gayam Bojonegoro Ludes Terbakar

Wartawan: Eky Nurhadi
Minggu, 17 Desember 2017 20:11 WIB

Kondisi rumah Sutikno usai dilalap si jago merah.

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Tiga rumah di Bojonegoro, Jawa Timur, tepatnya di Dusun Tenggor, Desa Sudu, Kecamatan Gayam, Bojonegoro terbakar habis, Minggu siang (17/12).

Kebakaran itu disebabkan akibat percikan api dari tempat penggilingan kapuk di rumah milik Sutikno (64). Dari rumah Sutikno, api selanjutnya merembet ke rumah Parji (60) dan rumah Suparman (35). Ketiga rumah itu posisinya berdampingan.

Menurut Kepala Dinas PMK BPBD Bojonegoro, Sukirno, kebakaran yang meludeskan tiga rumah sekaligus itu terjadi pada pukul 10.30 WIB. Awalnya di rumah Sutikno sedang berlangsung penggilingan kapuk oleh beberapa pekerja.

"Rumah tersebut sehari-sehari digunakan untuk usaha pembuatan kasur, mebel dan bantal oleh anak Sutikno bernama Ridwan. Diduga ada percikan api saat proses pemisahan kapuk, dan seketika membakar seluruh isi rumah Sutikno," jelas Sukirno.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video