Polda Jatim Sosialisasikan Pergub ISIS saat Jumatan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Polda Jatim Sosialisasikan Pergub ISIS saat Jumatan

Editor: nur syaifudin
Wartawan: rusmiyanto
Jumat, 22 Agustus 2014 22:52 WIB

Petugas Polres pelabuhan Tanjung Perak memberikan ceramah usai salat Jumat di masjid Sabilillah.

SURABAYA-(BangsaOnline)

Pascapenangkapan pentolan ISIS di Surabaya, Abu Fida, yang tinggal di jalanSidotopo Sekolahan, Kepolisian gencar melakukan sosialisasi Pergub tantang larangan keberadaan ISIS (Islamic State of Iraq and Syiria). Usai salat Jumat, polisi pun memberi pencerahan pada jemaah masjid.

Sosialisasi itu dilakukan jajaran Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak, pada Jumat (22/8), setelah berlangsungnya salat Jumat di masjid Sabilillah jalan Sidotopo Lor. Masjid ini berdekatan dengan TKP penangkapan jaringan ISIS yaitu Abu Fida di jalan Sidotopo Sekolahan.

Petugas jajaran Polres Tanjung Perak memberikan wawasan kepada para jemaah dan ormas Islam serta masyarakat tentang buruknya jaringan ISIS. Penjelasan disampaikan langsung secara bergantian oleh Kapolsek Semampir Kompol Suhartono dan juga pihak Polres Tanjung Perak yaitu Kasat Binmas AKP Sukemi.

Kompol Suhartono penyampaian agar warga tak mudah terpengaruh hasutan-hasutan para tetangga dan orang terdekat bilamana sepak terjang ISIS baik dan patut dianut. Ajakan itu biasanya disampaikan dengan kata-kata yang indah dan menawan.

Selain soal, ISIS, masyarakat diminta utuk ikut pro aktif menekan terjadinya tindak kejahatan. Suhartono pun memberikan beberapa tips untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   isis pergub jatim

Berita Terkait

Bangsaonline Video