MDH Centre Berharap Paslon di Pilgub Jatim Peduli Hutan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

MDH Centre Berharap Paslon di Pilgub Jatim Peduli Hutan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Rony Suhartomo
Minggu, 03 Juni 2018 15:29 WIB

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Ketua MDH (Masyarakat Desa Hutan) Centre Suyanto berharap dua pasangan calon (paslon) yang berlaga di Pilgub Jatim 2018 memiliki program pro kelestarian hutan. Pasalnya, hingga saat ini kondisi hutan di Indonesia, khususnya Jawa Timur cukup mengkhawatirkan.

Suyanto lantas mengutip data Wahana Lingkungan Hidup bahwa di Indonesia tercatat 700 ribu hektare hutan di Jatim rusak selama tahun 2014-2017. Sedangkan 30 persen hutan di Jatim mengalami deforestasi setiap tahunnya karena adanya konversi lahan, penebangan liar, kebakaran, dan erosi.

Tentunya dengan luas hutan Jatim yang mencapai 1.357.206,3 hektare dengan rincian hutan produksi 881. 889,5 hektare, hutan konservasi mencapai 233.117,5 hektare dan hutan lindung sekitar 312. 636,5 hektare ini membutuhkan perhatian khusus dari pemerintah setempat.

"Maka dari itu, siapa pun yang terpilih dalam Pilgub Jatim 2018, harus memiliki kepedulian terhadap hutan. Harus menjaga kelestarian hutan dan ekosistem di dalamnya. Mari kita wariskan mata air untuk anak cucu, bukan mewariskan air mata," kata Suyanto yang juga Ketua KTNA (Kontak Tani dan Nelayan Andalan) Jatim.

Suyanto mengakui, dirinya sudah menyampaikan kondisi hutan yang kritis tersebut ke Cawagub Emil Dardak. Yakni, saat Suyanto diundang buka bersama di kediaman juru bicara pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak, Zahrul Azhar atau Gus Hans, di komplek PPDU (Pondok Pesantren Darul Ulum) Peterongan, Jombang.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video