Memasuki Hari Tenang, Panwaslu Pacitan Turunkan Banyak APK | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Memasuki Hari Tenang, Panwaslu Pacitan Turunkan Banyak APK

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yuniardi Sutondo
Minggu, 24 Juni 2018 13:47 WIB

Panwaslu dan Satpol PP saat menurunkan banyak APK dan menemukan leaflet berserakan. (foto: ist)

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Tepat pukul 00.00 WIB, Minggu (24/6) dini hari, Panwaslu Kabupaten Pacitan dengan melibatkan Satpol PP menyusuri banyak lokasi guna menurunkan semua alat peraga kampanye (APK) serta alat peraga sosialisasi Pilgub Jatim. Sebab pada hari tersebut sudah memasuki masa tenang.

Saat penyusuran, diketahui ternyata banyak APK yang masih belum dibersihkan dari lokasi pemasangannya.

"Jauh hari kami sudah memberikan sosialisasi dan imbauan agar semua APK diturunkan paling akhir sampai tanggal 23 Juni. Akan tetapi fakta di lapangan masih banyak APK-APK yang belum diturunkan," ujar Syamsul Arifin, Divisi Penindakan dan Hubungan Antar Lembaga Panwaslu Pacitan di sela-sela kegiatan penurunan APK, Minggu (24/6) dini hari.

Menurut Syamsul, kebanyakan APK milik dua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jatim masih terpampang di sejumlah titik strategis. Bukan hanya APK berbentuk spanduk, poster, dan umbul umbul saja yang diturunkan, namun APK dalam bentuk leaflet pun harus bersih. Sementara pada malam itu juga, panwaslu mendapati ratusan bahkan ribuan lembar leaflet kecil yang berceceran di sepanjang jalan protokol bergambar salah satu pasangan calon.

"Panwaslu, KPU, dan Satpol PP melakukan penurunan dan pembersihan semua APK dan APS yang ada. Sebab ini masa tenang mendekati pemilu semua harus bersih, termasuk leaflet yang berserakan di jalan serta poster-poster harus bersih. Terkait APK dan APS di wilayah kecamatan sampai desa pun semua harus dicopot dan diturunkan," tegasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video