KRI Tatihu-853 Gagalkan Penyelundupan Rotan 93,916 Ton | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

KRI Tatihu-853 Gagalkan Penyelundupan Rotan 93,916 Ton

Editor: Redaksi
Wartawan: --
Minggu, 04 November 2018 03:32 WIB

MAKASSAR, BANGSAONLINE.com Tatihu-853 yang dikomandani Mayor Laut (P) Nurwahidin, S.H., menangkap KLM Rizki Abadi di perairan Selat Makassar saat melaksanakan patroli di Selat Makassar, Kamis (01/11/2018). Penangkapan itu dilakukan ABK Tatihu-853 saat Operasi Kilat Mandau - 18 di bawah kendali operasi Guskamla Koarmada II.

Bermula saat Tatihu-853 yang tergabung dalam Second Fleet Quick Response (SFQR) melaksanakan patroli di koordinat 00°52.00' U / 119°35.00' T di Selat Makassar. Dalam partoli itu, didapati KLM. Rizki Abadi bermuatan Rotan 93,916 Ton. Pada awalnya KLM Rizki Abadi berlayar dari Pelabuhan Umum Pondong (Balikpapan) menuju Surabaya (sesuai SPB), tetapi fakta di lapangan pada saat kontak terdeteksi Haluan KLM mengarah ke Utara, sesuai pengakuan nahkoda akan menuju Tawau.

Setelah diperiksa oleh ABK Tatihu-853, diduga KLM tersebut ditemukan beberapa pelanggaran di antaranya, kapal berlayar tidak sesuai dengan SPB, melanggar Pasal 323 (1) jo Pasal 219 (1) UU Pelayaran, dengan sanksi pidana 5 tahun & denda Rp. 600.000.000.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video