Cukup Rp 3 Ribu, Bisa Nikmati Lupis Khas Pacitan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Cukup Rp 3 Ribu, Bisa Nikmati Lupis Khas Pacitan

Editor: Rizki Daniarto
Wartawan: Yuniardi Sutondo
Kamis, 31 Januari 2019 09:31 WIB

Lupis buatan Bu Jum yang enak dan murah harganya. foto: Yuniardi Sutondo/ bangsaonline.com

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Di tengah persaingan kuliner modern, jajanan tradisional khas masih saja bertahan dan bisa dibilang lebih moncer. Bahkan tak sedikit masyarakat yang menggandrungi beragam panganan tradisional itu.

Mulai dari cenil, lupis, dan lontong pecel pincuk. Tak tanggung-tanggung, banyak pendatang dari Surakarta, Jogjakarta, dan Ponorogo, berkunjung ke sebuah lapak di depan rumah tua yang berlokasi di Jl Basuki Rahmat Dusun Gemulung, Desa Tanjungsari, hanya sekadar mampir dan mencicipi bermacam panganan khas tersebut.

"Banyak ya, Mas. Pembeli dari luar kota yang mampir ke sini untuk makan lontong pecel ataupun lopis," terang Jumiatin, penjual jajanan tradisional , Rabu (30/1) malam.

Menurut Bu Jum, begitu wanita paro baya ini karib disapa, lupis merupakan panganan yang bentuknya seperti lontong. Hanya saja bahan dasarnya dari ketan putih. Cara penyajiannya, diiris bulat-bulat dan ditaburi parutan kelapa serta juruh (gula kelapa yang dicairkan). Yang membuat lebih nyamleng dari cita rasa jajanan ini, kalau disajikan dengan daun pohon jati.

"Kalau soal rasa, tanya sama mbaknya itu. Hampir setiap hari dia ke sini untuk membeli lupis atau lontong pecel," jelas Bu Jum, seraya menunjukkan salah seorang pelanggannya pada wartawan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video