Seperti Apa Aura dan Kekuatan Mistis Batu Akik Pacitan? Ini Penjelasan Kolektor | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Seperti Apa Aura dan Kekuatan Mistis Batu Akik Pacitan? Ini Penjelasan Kolektor

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yuniardi Sutondo
Senin, 25 Februari 2019 12:28 WIB

Ilustrasi batu akik jenis Natural Redist Orange Raflessia. foto: Batupermata

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Pesona " rel="tag">batu yang empat tahun lalu banyak menghiasi jemari masyarakat di Pacitan, sekarang ini seakan redup bahkan nyaris padam. Akan tetapi sejatinya, keindahan bebatuan mulia itu masih menjadi sebuah sugesti kuat bagi sebagian kolektor yang ada. 

Tak hanya soal keindahan pancaran warna batu serta jenisnya. Namun, aura mistis banyak diyakini masih menjadi sebuah kepercayaan bagi para kolektor. Hal tersebut seperti disampaikan Agus, salah seorang kolektor " rel="tag">batu asli Pacitan.

"Sugesti memang ada. Kalau khodam (energi mistis, penghuni sebuah pusaka atau benda bertuah, red) memang suka berdiam di sebuah keris (besi), bebatuan (), foto, ataupun lukisan. Nah soal bebatuan, memang belum bisa mengalahkan bebatuan dari Pacitan kalau soal aura mistis yang tersimpan," ujarnya, Senin (25/2).

Ia lantas menjelaskan kepercayaan tersebut dari sudut pandang Islam. Menurut Agus, khodam bisa berwujud berbagai rupa, di antaranya adalah jin atau iblis.

"Azazil (jin/iblis, red) adalah salah satu makhluk Allah SWT yang tak mau bersujud pada sang khalik ketika Adam dan Hawa mulai diciptakan. Karena kesombongannya itulah, ia dikutuk oleh Allah dan dibuanglah ke bumi meski dengan bermacam permintaan," ceritanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   batu akik Gaib akik

Berita Terkait

Bangsaonline Video