Fix, Konferwil Ansor Jatim Digelar Bulan Syawal | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Fix, Konferwil Ansor Jatim Digelar Bulan Syawal

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Didi Rosadi
Kamis, 30 Mei 2019 13:15 WIB

Ketua GP Ansor Jatim, Gus Abid saat menghadiri pelantikan Mochamad Nur Arifin sebagai Bupati Trenggalek di Gedung Negara Grahadi, belum lama ini. foto: DIDI/ BANGSAONLINE

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Konferensi Wilayah (Konferwil) Gerakan Pemuda Ansor Jawa Timur akan digelar pada bulan Syawal atau setelah Hari Raya Idul Fitri 1440 H. Kepastian itu disampaikan Ketua GP , Moh Abid Umar. Menurut pria yang akrab disapa Gus Abid itu, sebelumnya jadwal konferwil dilaksanakan pada 29 – 30 Mei atau sebelum habisnya SK PW GP pada 31 Mei 2019.

Namun aspirasi dari para pimpinan cabang GP Ansor menginginkan konferwil ditunda pelaksanaannya setelah bulan puasa atau di bulan Syawal. Alasannya, para kader Ansor ingin fokus beribadah di bulan Ramadhan. Selain itu, banyak agenda Ramadhan yang sudah terjadwalkan di internal Ansor, terutama di tingkat Ranting, Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan Cabang.

“Sebenarnya kepanitiaan Konferwil yang dipimpin Mas Ipin (Mochamad Nur Arifin) yang juga Bupati Trenggalek itu sudah siap melaksanakan konferwil pada 29 Mei lalu. Namun ada aspirasi dari cabang yang meminta agar konferwil diundur setelah hari raya Idul Fitri atau di bulan Syawal,” terang Gus Abid, Kamis (30/5).

Cucu KH. Zainuddin Djazuli, pengasuh Pondok Pesantren Al Falah, Ploso, Kediri ini menegaskan komitmennya untuk melaksanakan konferwil sesuai amanat yang diberikan kepadanya dalam SK Pimpinan Pusat. Karena itu, pihaknya menjamin kalau nantinya ada SK perpanjangan lagi dari Pimpinan Pusat, maka pelaksanaan konferwil tidak akan lebih dari satu bulan setelah hari raya Idul Fitri.

Gus Abid mengakui dirinya telah bertemu dengan Ketua Umum GP Ansor, Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut di Jakarta. Dalam kesempatan itu, secara lisan ia menyampaikan aspirasi para pimpinan cabang yang minta Konferwil GP diundur setelah Idul Fitri. Ketua Umum pun bisa memahami alasan pengunduran jadwal tersebut.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Ansor Jatim

Berita Terkait

Bangsaonline Video