Dua Pembuat Petasan Kantong Plastik yang Hancurkan Musala Berhasil Ditangkap | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dua Pembuat Petasan Kantong Plastik yang Hancurkan Musala Berhasil Ditangkap

Editor: Tim
Sabtu, 08 Juni 2019 18:08 WIB

Kedua pelaku yang diamankan berikut barang buktinya.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Dua pelaku pembuat petasan kantong plastik berisi gas karbit dan oksigen berhasil diamankan Satreskrim Polres Blitar. Keduanya diamankan setelah sempat melarikan diri, usai petasan yang dibuatnya meledak dan menghancurkan musala serta melukai dua bocah.

"Dua pelaku berhasil kami amankan, satu berinisial RR dan satu lagi NJ," ungkap Kapolres Blitar AKBP Anissullah M Ridha, Sabtu (8/6/2019).

Kedua pelaku meracik petasan dari bahan dasar plastik yang diisi gas karbit dan oksigen. Ada sebanyak 30 kantong plastik petasan yang diracik pelaku, kemudian disimpan di dalam musala. Petasan itu rencananya akan diledakan setelah salat Idul Fitri 1440 H. Namun sehari sebelum lebaran, puluhan kantong plastik itu meledak dan menghancurkan musala.

"Dimungkinkan kantong plastik ini terkena hawa panas, sehingga meledak dan menghancurkan bangunan pemondokan dan musala," imbuhnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video