Porprov Jatim VI 2019, Kabupaten Pamekasan Finish di Peringkat 14 dengan Raihan 9 Emas | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Porprov Jatim VI 2019, Kabupaten Pamekasan Finish di Peringkat 14 dengan Raihan 9 Emas

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Erri Sugianto
Senin, 15 Juli 2019 13:46 WIB

Salah satu atlet dari kontingen Pamekasan saat menerima pengalungan medali. foto: ist

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Pekan Olah Raga Provinsi Jawa Timur ke VI tahun 2019 Kabupaten berhasil menduduki peringkat 14. Ini merupakan peningkatan prestasi yang cukup baik dari tahun 2015 yang hanya menduduki peringkat ke-18 se-Jawa Timur.

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur ke VI Tahun 2019 mengirimkan 145 atlet untuk mengikuti 21 cabang olah raga (cabor) dari 42 cabor yang dipertandingkan.

Menurut Humas KONI Ahmad Fawaid, Kabupaten dalam Porprov berhasil memperoleh 32 medali. "Artinya kita ada peningkatan dari tahun 2015 yqng hanya menempati urutan 18 dari 38 kabupaten/kota," kata Ahcmad Fawaid kepada BANGSAONLINE.com, Senin (15/7/19).

Dari 32 medali yang didapat, 9 di antaranya adalah emas. Fawaid merinci perolehan 9 medali emas itu terdiri dari 4 emas cabor Taekwondo, 2 emas dari cabor Karate, 1 emas dari cabor Muaythai, 1 emas dari caboir Pencak Silat, dan 1 emas dari cabor Tenis Meja.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video