Bersama OJK, Indah Kurnia Ajak Masyarakat Bijak Sikapi Pinjaman Online | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bersama OJK, Indah Kurnia Ajak Masyarakat Bijak Sikapi Pinjaman Online

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Mustain
Sabtu, 09 November 2019 13:09 WIB

Indah Kurnia dan Heru Cahyono saat Sosialisasi Waspada Pinjaman Online, Jumat (8/11) malam. foto: MUSTAIN/ BANGSAONLINE

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Anggota Komisi XI , Indah Kurnia meminta masyarakat bijak menghadapi maraknya pinjaman online yang ditawarkan melalui aplikasi atau Finansial Teknologi (Fintek). Itu disampaikan politisi PDI Perjuangan (PDIP) tersebut saat Sosialisasi Waspada Pinjaman Online yang digelar bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Area Parkir Giant Pondok Tjandra Indah, Waru, Jumat (8/11) malam.

Indah Kurnia meminta masyarakat agar berhati-hati menghadapi aplikasi pinjaman online karena ada yang tidak terdaftar di OJK sehingga Fintek tersebut tidak terdeteksi. Karena tidak terdaftar di OJK, Indah menyebut susah mengatur pihak kreditur, dalam hal ini pemilik aplikasi pinjaman online.

Karena itu bersama OJK, pihaknya ikut berupaya memberikan edukasi yang massif kepada masyarakat. Tujuannya masyarakat lebih sadar dan bijak menghadapi maraknya produk keuangan melalui aplikasi online atau Fintek ini.

"Kalau menempatkan (menyimpan) uang di bank resmi. Kalau meminjam uang juga di tempat yang resmi dan yang sudah dilegalkan oleh OJK," pinta anggota asal Dapil Surabaya-Sidoarjo itu.

Di sosialisasi itu, Kepala OJK Regional 4 Jatim, Heru Cahyono meminta masyarakat bisa membedakan Fintek yang legal dan ilegal. "Untuk mengetahuinya, bisa dicek ke OJK melalui sambungan telpon 157," cetus Heru Cahyono.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video