Antisipasi Bencana di Sumberbrantas, Wali Kota Batu Minta Tanam Pohon Pemecah Angin | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Antisipasi Bencana di Sumberbrantas, Wali Kota Batu Minta Tanam Pohon Pemecah Angin

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Agus Salimullah
Selasa, 21 Januari 2020 17:44 WIB

Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko didampingi Wawali Punjul Santoso, Kepala SKPD, serta tokoh masyarakat saat meresmikan taman sehat Sumberbrantas, Selasa (21/1).

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Kondisi alam Desa Sumberbrantas, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu yang rusak parah akibat terjangan angin puting beliung beberapa bulan lalu, mendapat perhatian serius Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko. Orang nomor satu di Kota Batu itu meminta instansi terkait berupaya maksimal mengantisipasi bencana serupa dengan melakukan penanaman pohon-pohon pemecah angin.

"Saya minta dinas terkait untuk memprioritaskan pohon-pohon pemecah angin yang ditanam di wilayah Desa Sumberbrantas. Salah satunya adalah cemara udang," ujar Dewanti Rumpoko seusai meresmikan taman sehat Desa Sumberbrantas, Selasa (21/1).

Menurutnya, keberadaan pohon pemecah angin itu sangat penting. Selain bisa memecah tiupan angin yang sekiranya membahayakan warga, pohon-pohon itu juga bisa menyerap air. "Lagi pula, pohon cemaranya di Sumberbrantas saat ini sudah jarang, sehingga perlu diperbanyak lagi," terangnya.

Dalam kegiatan peresmian taman sehat Sumberbrantas itu, Wali Kota bersama Forkompimda, dan kepala SKPD juga melakukan penanaman pohon di daerah terdampak. Sedikitnya ada 1.700 pohon yang ditanam secara simbolis dari sekitar 5.000 batang pohon yang akan ditanam oleh warga.

"Saya mengimbau masyarakat untuk menjaga lingkungannya masing-masing. Sebab tidak mungkin pemerintah daerah bisa membantu jika tanpa bantuan masyarakat juga," katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Pemkot Batu

Berita Terkait

Bangsaonline Video