300 Pesilat Pagar Nusa Ikuti Ujian Tingkat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

300 Pesilat Pagar Nusa Ikuti Ujian Tingkat

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Minggu, 23 Februari 2020 13:06 WIB

Para siswa Pagar Nusa saat berpamitan dengan Kapolsek Semen, AKP Siswandi. foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Sedikitnya 300 pesilat cilik dari Pimpinan Anak Cabang (PAC) Semen, PAC Papar, Pengurus Cabang Kabupaten Kediri, mengikuti ujian kenaikan tingkat. Ujian kenaikan tingkat calon pendekar pengawal Kiai NU tersebut dilaksanakan di Dusun Badek, Desa Sepawon, Kecamatan Plosoklaten, Kabupaten Kediri, mulai Sabtu (22/2) sore sampai Minggu (23/2).

Siswanto, Ketua Panitia yang juga Sekretaris 3 PC PS Kabupaten Kediri, menjelaskan bahwa ujian kenaikan tingkat kali ini diikuti 300 siswa dari PAC Semen dan PAC Papar, ditambah tim penguji dan pengamanan dari Pagar Musa.

"Ujian kenaikan tingkat kali ini adalah kenaikan tingkat dari sabuk polos ke sabuk hijau, dan dari sabuk hijau ke sabuk merah," kata Siswanto, Minggu (23/2/2020).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video