Begini C​ara TPID Kota Kediri Jaga Inflasi Jelang Ramadan Saat Pandemi Corona | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Begini C​ara TPID Kota Kediri Jaga Inflasi Jelang Ramadan Saat Pandemi Corona

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Muji Harjita
Kamis, 09 April 2020 19:49 WIB

Kepala Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Kediri Sofwan Kurnia bersama Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Guna menjaga inflasi menjelang bulan Ramadan dalam situasi pandemi corona ini, TPID (Tim Pengendalian Inflasi Daerah) Kota Kediri telah menyiapkan sejumlah langkah.

Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar mengundang Kepala Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Kediri, Sofwan Kurnia, ke ruang Command Center untuk memaparkan langkah-langkah tersebut.

Dalam paparannya, Sofwan Kurnia mengatakan bahwa karakteristik perekonomian Kota Kediri itu didukung oleh industri pengolahan. Bila pengolahannya mandek, maka perekonomian akan terganggu.

"Oleh karena itu, bagi warga yang memiliki usaha pengolahan yang bisa dikerjakan di rumah dan tidak berkerumun, maka diminta untuk terus berproduksi agar perekonomian tetap jalan. Tetap beraktivitas ekonomi dengan menerapkan protokol nasional, yaitu physical distancing, mengenakan masker, dan rajin cuci tangan," kata Sofwan Kurnia, Kamis (9/4).

Lanjut Sofwan, sebelum diberlakukannya darurat , TPID sudah melakukan sidak ke pabrik gula dan jaringan distribusi untuk memastikan pasokan lancar dan tidak ada penimbunan. Bahkan usai diberlakukannya darurat , TPID tetap berkoordinasi jarak jauh dengan fasilitas daring (dalam jaringan).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video