Tafsir Al-Kahfi 9-10: Ashabul Kahfi dan Ashabur Raqim | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tafsir Al-Kahfi 9-10: Ashabul Kahfi dan Ashabur Raqim

Editor: Redaksi
Selasa, 05 Mei 2020 23:51 WIB

Gua Ashabul Kahfi di Jordania. foto: Cheria Holiday

Oleh: Dr. KH. A Musta'in Syafi'ie M.Ag*

9. Am hasibta anna ash-haaba alkahfi waalrraqiimi kaanuu min aayaatinaa ‘ajabaan

Apakah engkau mengira bahwa orang yang mendiami gua, dan (yang mempunyai) raqim itu, termasuk tanda-tanda (kebesaran) Kami yang menakjubkan?

10. Idz awaa alfityatu ilaa alkahfi faqaaluu rabbanaa aatinaa min ladunka rahmatan wahayyi/ lanaa min amrinaa rasyadaan

(Ingatlah) ketika pemuda-pemuda itu berlindung ke dalam gua lalu mereka berdoa, “Ya Tuhan kami. Berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah petunjuk yang lurus bagi kami dalam urusan kami.”

TAFSIR AKTUAL

Ashab al-Raqim, pemuda raqim. Mufassir bebeda pandangan mengenai makna al-raqim. Setidaknya ada tujuh pendapat. Ada yang mengatakan nama desa, lembah, batu, papan, nama kitab suci, dan lain-lain. Jika digabung, raqim itu kayak monumen, mungkin terbuat dari batu atau papan yang berada di suatu tempat. Di situ bertuliskan nama-nama orang beriman yang terkubur di sekitar situ.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video