Harga Daging Ayam Naik, Tim Satgas Pangan Kota Probolinggo Sidak Pasar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Harga Daging Ayam Naik, Tim Satgas Pangan Kota Probolinggo Sidak Pasar

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Sugianto
Jumat, 15 Mei 2020 16:30 WIB

Suasana saat inspeksi mendadak di Pasar Baru, Kota Probolinggo.

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Meroketnya harga sembako jelang lebaran, membuat Tim Satgas Pangan Kota Probolinggo menggelar inspeksi mendadak (Sidak) di Pasar Baru, Jumat (16/5/2020). Hal itu dilakukan, terutama untuk memantau harga daging ayam broiler yang harganya kini naik menjadi Rp 38 ribu hingga Rp 40 ribu per kilo.

Tim Satgas Pangan Kota Probolinggo itu terdiri dari Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan, dan Perikanan (Dipertahankan) Sudiman, Kepala DKUPP Gatot Wahyudi, Kabag Administrasi dan Perekonomian Wawan Sugiantoro, dan perwakilan Polres Probolinggo Kota. Mereka, menyisir lorong-lorong pasar untuk menemui sejumlah pedagang daging ayam.

“Hasil pantauan kita di lapangan, memang ada kenaikan harga daging ayam broiler di tingkat pedagang,” tutur Kepala Dipertahankan, Sudiman.

Menurutnya, selain mengalami kenaikan harga, stok daging ayam broiler memang terbatas. “Terbatasnya daging ayam broiler ini tidak hanya di tingkat pedagang saja. Namun, juga di tingkat peternak,” katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video