Minta Polri Segera Usut Kasus Pembakaran Bendera, Ratusan Kader PDIP Datangi Polres Blitar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Minta Polri Segera Usut Kasus Pembakaran Bendera, Ratusan Kader PDIP Datangi Polres Blitar

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Akina Nur Alana
Senin, 29 Juni 2020 18:52 WIB

Mapolres Blitar tampak memerah karena kedatangan ratusan Kader PDIP Kabupaten Blitar yang memberikan dukungan Kapolri.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Sekitar 350 orang kader dan pengurus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendatangi Mapolres Blitar, Senin (29/6). Rombongan dipimpin langsung Ketua DPC PDIP Kabupaten Blitar Marhaenis Urip Widodo. 

Mereka berharap kepolisian mengungkap aktor di balik pembakaran bendera PDIP yang dilakukan oknum massa saat aksi unjuk rasa penolakan atas RUU Haluan Ideologi Pancasila (HIP) di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (25/6/2020).

"Kita menyikapi kejadian pembakaran bendera PDI Perjuangan. Kita gerah, kita marah, dan kita harus bergerak. Sebenarnya kita ingin langsung ke Jakarta, namun kita nurut apa kata Bu Mega untuk jangan berbuat anarkis. Kita sampaikan kekecewaan ini dengan cara yang santun," ujar Marhaenis UW.

Dia menambahkan, jika DPC PDIP Kabupaten Blitar menyerahkan sepenuhnya kepada aparat setempat, untuk meneruskan apa yang menjadi perhatiannya.

"Saya kira hari ini bukan unjuk rasa, namun lebih kepada untuk memberikan dukungan agar Kepolisian mengusut pembakaran bendera di Jakarta. Kita serahkan semua pada proses hukum. Kami berharap Kapolres Blitar menyampaikan ke Kapolda dan dilanjutkan ke Kapolri untuk mengusut secara tuntas dalang-dalanh pembakaran bendera tersebut," tegas Marhaenis.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   PDIP Blitar

Berita Terkait

Bangsaonline Video