Pasar Pahing Kediri Sudah Dibuka, tapi Belum Normal | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pasar Pahing Kediri Sudah Dibuka, tapi Belum Normal

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Muji Harjita
Senin, 13 Juli 2020 12:02 WIB

Soewardi, Koordinator Pasar Pahing, Kota Kediri, saat mengecek lapak milik salah satu pedagang. (foto: muji harjita/ bangsaonline)

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Pasar Pahing yang sempat ditutup selama tiga hari, mulai Senin (13/7) hari ini, dibuka kembali. Meski sudah dibuka, namun kondisi pasar belum bisa normal seperti biasanya, karena masih banyak pedagang yang takut untuk berjualan.

Soewardi, Koordinator Pasar Pahing, membenarkan bahwa Pasar Pahing belum normal meski sudah mulai dibuka. Baru 50 persen pedagang yang berani berjualan, karena masih khawatir tertular.

Begitu juga pengunjung pasar juga belum normal. "Mungkin pedagang masih takut, sehingga belum berani berjualan," kata Soewardi, Senin (13/7).

Ditambahkan oleh Soewardi, sejak ditutup, petugas dari BPBD sudah melakukan menyemprotan disinfektan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video