Silaturahim ke Pesantren Ngepung, Kartika Hidayati Dukung Penguatan Ekonomi Ponpes | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Silaturahim ke Pesantren Ngepung, Kartika Hidayati Dukung Penguatan Ekonomi Ponpes

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Nur Qomar Hadi
Rabu, 26 Agustus 2020 13:28 WIB

Kartika Hidayati bersama santri Pesantren Ngepung membuat jajanan wingko ala pondok.

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Menjelang pelaksanaan Pilkada Lamongan 2020, Wakil Bupati Lamongan Kartika Hidayati yang juga Bakal Calon Bupati (Bacabup) Lamongan 2020 melakukan silaturahim ke sejumlah Pondok Pesantren (Ponpes) di Lamongan. Salah satunya ke Ponpes Darul Fiqih Ngepung Kecamatan Deket.

Dalam kunjungannya, Kartika mengungkapkan dukungannya terhadap kegiatan ekonomis yang dilakukan para santri di Ponpes Ngepung Deket Lamongan. Sekadar diketahui, Pondok Pesantres Ngepung memproduksi Wingko, penganan khas Lamongan. 

"Saya sepenuhnya mendukung aktivitas para santri. Termasuk bagaimana bisa memproduksi sebuah jajanan yang bernilai ekonomis. Sehingga ke depan para santri mampu meningkatkan ekonominya dengan keterampilan yang sudah dimiliki saat berada di Pesantren," ujarnya usai berbaur dengan para santri saat memasak jajanan wingko ala pondok, Rabu (26/8)

Kartika yang juga Ketua Muslimat NU Lamongan tersebut tanpa canggung ikut membolak-balikkan wingko yang sudah berada dalam wajan penggorengan, hingga matang.

"Saya sudah terbiasa memasak, sehingga tidak asing ketika terjun langsung melakukan aktivitas dapur, termasuk bersama para santri," ujarnya

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video