Wantimpres Prof Dr Malik Fadjar Wafat, Ketua ISNU Jatim: Beliau Pejuang Konsisten | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wantimpres Prof. Dr. Malik Fadjar Wafat, Ketua ISNU Jatim: Beliau Pejuang Konsisten

Editor: MMA
Senin, 07 September 2020 20:55 WIB

Prof. Dr. Malik Fajar. foto: wikipedia

MALANG, BANGSAONLINE.com - Tokoh Prof. Dr. A. Malik Fadjar wafat, Senin (7/9/2020) pukul 19.00 WIB. Malik Fadjar wafat pada usia 81 tahun di RS Mayapada Kuningan, Jakarta, karena sakit. Innalillahi wainna ilaihi rojiun.

Kabar wafatnya mantan Rektor Universitas Malang (UMM) yang kini menjabat Anggota Dewan Pertimbangan Presiden () itu langsung mendapat ucapan bela sungkawa dari berbagai tokoh dan kiai Nahdlatul Ulama (NU).

Bahkan Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (PW ISNU) Jawa Timur Prof. Dr. Mas’ud Said langsung bersaksi bahwa Malik Fajar adalah orang baik. “Saya bersaksi beliau orang baik, pejuang yang konsisten,” kata Prof. Mas’ud Said yang kini Direktur Utama Pascasarjana Universitas Islam Malang.

Kesaksian Prof. Mas'ud Said itu masuk akal. Karena aktivis PMII itu pernah menjadi dosen cukup lama di UMM. “Saya merasa beruntung bisa belajar banyak dari beliau saat beliau sebagai rektor UMM,” katanya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video