Laksanakan Instruksi Wali Kota, Dinas PUPR Mulai Eksekusi Pohon Rawan Tumbang | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Laksanakan Instruksi Wali Kota, Dinas PUPR Mulai Eksekusi Pohon Rawan Tumbang

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Agus Salimullah
Jumat, 25 September 2020 15:48 WIB

Salah satu aktivitas penebangan pohon yang sudah mati di Jalan Raya Bukit Berbunga Sidomulyo.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Instruksi Wali Hj. Dewanti Rumpoko agar instansi terkait mewaspadai pohon rawan tumbang menjelang musim hujan, mulai ditindaklanjuti Dinas PUPR dengan melakukan penebangan pohon di sejumlah lokasi.

"Guna memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan, maka sesuai instruksi wali kota, kami secara bertahap akan melakukan penebangan pohon maupun melakukan perempesan. Sebagian pohon sudah dieksekusi," ujar Alfi Nurhidayat, Kepala Dinas PUPR kepada BANGSAONLINE.com, Jumat (25/9).

Ia mengungkapkan, jumlah pohon yang perlu dipotong maupun dirempes sesuai hasil pendataan BPBD sebanyak 70 pohon. Tersebar di tiga kecamatan di .

"Dari 70 pohon itu, yang harus dipotong karena kondisinya sudah mati hampir mencapai 85 persen. Sisanya hanya dirempes saja," jelasnya.

Ditemui terpisah, Plt. Kepala Pelaksana BPBD Agung Sedayu membenarkan jika pendataan pohon yang perlu mendapat perhatian sudah final. Menurutnya, pemotongan dan perempesan 70 pohon tersebut bukan hanya menjadi kewenangan , melainkan juga menjadi kewenangan provinsi.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video