Pantau Penanganan Limbah Perusahaan di Sungai Selorawan, DLH Pasuruan Klaim Sudah Sesuai Baku Mutu | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pantau Penanganan Limbah Perusahaan di Sungai Selorawan, DLH Pasuruan Klaim Sudah Sesuai Baku Mutu

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Habibi
Kamis, 01 Oktober 2020 18:10 WIB

DLH Pasuruan saat memantau limbah perusahaan yang di buang ke Sungai Selorawan, Kecamatan Beji.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Keluhan warga tiga desa di Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan, soal bau busuk limbah beberapa perusahaan yang dibuang di sungai, mulai ditindaklanjuti oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) setempat.

Kamis (1/10), pihak DLH melakukan pemantauan baku mutu limbah perusahaan yang dibuang ke Sungai Selorawan.

"Langkah ini dimaksudkan agar limbah yang dibuang tidak menimbulkan bau. Saat kita cek, limbahnya memang bagus dan tidak menimbulkan bau," ujar Kepala DLH Kabupaten Pasuruan Heri Ferianto saat dikonfirmasi.

Ia mengatakan, upaya mengatasi persoalan limbah tersebut juga dilakukan dengan mengalihkan sementara limbah ke Kali Jejeran, dengan membangun jaringan pipa pembuangan di sejumlah perusahaan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video