​SMA PGRI 1 Ponorogo Direncanakan Jadi Shelter Covid-19, Puluhan Warga Setempat Unjuk Rasa | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

SMA PGRI 1 Ponorogo Direncanakan Jadi Shelter Covid-19​, Puluhan Warga Setempat Unjuk Rasa

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Novian Catur
Selasa, 06 Oktober 2020 14:25 WIB

Puluhan warga yang tinggal di Jalan Astrokoro Tambak Bayan Kecamatan Ponorogo menggelar aksi protes di depan SMA PGRI 1 Ponorogo lantaran tak terima jika sekolah tersebut akan dijadikan shelter Covid-19, Selasa (6/10/2020). (foto: ist).

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Puluhan warga yang tinggal di Jalan Astrokoro Tambak Bayan Kecamatan menggelar aksi protes di depan SMA PGRI 1 lantaran tak terima jika sekolah tersebut akan dijadikan shelter Covid-19, Selasa (6/10/2020).

Dengan membentangkan poster, warga yang didominasi ibu-ibu itu memprotes rencana kebijakan tersebut.

Salah satu warga setempat, Kadeni mengatakan bahwa intinya warga keberatan dengan dijadikannya SMA PGRI 1 menjadi shelter Covid-19.

"Di sekitar sini banyak industri kecil dan ada masjid, sehingga kami keberatan adanya shelter di sini," terangnya.

Keberatan warga, lanjutnya, dikhawatirkan shelter itu akan berdampak pada aktivitas kerja warga. "Dengan aksi ini, kami meminta agar shelter dipindah," imbuhnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video