Anjungan TMII Jakarta Gelar Drama Tari "Nyabung Nyaba Etenga Saghara" Secara Virtual | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Anjungan TMII Jakarta Gelar Drama Tari "Nyabung Nyaba Etenga Saghara" Secara Virtual

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Yeyen
Minggu, 18 Oktober 2020 14:53 WIB

Pagelaran drama tari secara virtual, kerja sama antara Pemkab Pamekasan dengan Badan Penghubung Daerah Provinsi Jawa Timur yang berada di Anjungan Taman Mini Indonesia Indah Jakarta. (foto: ist)

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - bekerja sama dengan Badan Penghubung Daerah Provinsi Jawa Timur yang berada di Anjungan Taman Mini Indonesia Indah Jakarta menggelar drama tari dengan judul "Nyabung Nyaba Etenga Saghara", Minggu (18/10/2020).

Pagelaran virtual itu, dibuka dengan tarian topeng Sukma Pamelingan, kemudian dilanjutkan dengan penampilan pagelaran peragaan busana yang menampilkan batik-batik Pamekasan yang dipadu dengan baju pesak khas Madura, lalu puncak acara menampilkan drama tari 'Nyabung Nyaba Etenga Saghara" dengan diiringi grup musik tradisional dari Kabupaten Pamekasan.

Hadir dalam pagelaran virtual yang berlangsung dari Mandhapa Agung Ronggosukowati tersebut, yakni Bupati Pamekasan Baddrut Tamam, Forkopimda Pamekasan, Plt. Kadisparbud Pamekasan Ir. Nurul Widyastuti, serta para pelaku seni di Kabupaten Pamekasan.

Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam bersyukur dan bangga atas kesempatan untuk mengenalkan seni dan kebudayaan Daerah Kabupaten Pamekasan di Anjungan Jawa Timur Taman Mini Indonesia Indah di Jakarta.

"Walaupun disajikan secara virtual, mudah-mudahan tidak mengurangi rasa khidmat kita serta rasa bangga kita akan kesenian dan kebudayaan," ujar Baddrut Tamam, Minggu (18/10/2020).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video