Sidak, Ketua Komisi I Minta 900 Karyawan PT. Berlina Tbk Harus Swab Test Ulang | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sidak, Ketua Komisi I Minta 900 Karyawan PT. Berlina Tbk Harus Swab Test Ulang

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Ahmad Fuad
Selasa, 20 Oktober 2020 09:51 WIB

Suasana sidak di PT Berlina Tbk Pandaan Pasuruan.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - DPRD Kabupaten Pasuruan langsung melakukan sidak terkait temuan ratusan karyawan PT Berlina Tbk, yang reaktif hasil rapid test setelah dua orang karyawan lainnya dinyatakan positif Covid-19. Para wakil rakyat ini telah mendatangi manajemen pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pandaan KM 43 Kabupaten Pasuruan, Senin (19/10).

Menurut penjelasan Into, selaku wakil manajer pabrik tersebut, bahwa karyawannya berjumlah 900. Sementara yang reaktif 166, dan yang 30 sudah dilakukan tes swab. Untuk sisanya dites secara bertahap.

Mendengar penjelasan wakil manajer seperti itu, sontak dr. Kasiman selaku ketua komisi nadanya langsung meninggi.

“900 karyawan harus tes swab. Kita akan terus memantau dan meminta agar perusahaan melakukan tes swab ulang,” tegas dr. Kasiman kepada BANGSAONLINE di lokasi, Selasa (20/11) pagi.

"Tentunya dari sisa ratusan karyawan (yang belum di-swab, red) tersebut orang tidak tahu kalau di antara mereka ada yang positif. Pastinya, kalau ada yang positif di antara mereka, secara otomatis virusnya nyebar. Maka dari itu, kita menekan perusahaan untuk gelar swab ulang dari seluruh karyawan yang ada," tegasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video