​Pemkab Kediri Siapkan Gedung Isolasi Baru Bagi OTG Covid-19 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Pemkab Kediri Siapkan Gedung Isolasi Baru Bagi OTG Covid-19

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Muji Harjita
Rabu, 18 November 2020 10:13 WIB

Petugas saat mempersiapkan tempat tidur bagi pasien Covid-19. (foto: kominfo)

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Seiring meningkatnya kasus Covid-19 di Kabupaten Kediri, Tim Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Kediri akan menambah gedung isolasi baru. Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kediri, Slamet Turmudi.

"Karena kapasitas ruang isolasi di Wisma Atlet telah penuh, maka direncanakan mulai Rabu (18/11/2020), bagi warga yang terkonfirmasi Covid-19 akan diisolasi di ruang isolasi yang bertempat di SDN Pelem 2 Kecamatan Pare," ungkap Slamet, Selasa (17/11/2020) kemarin.

Menurut Slamet, alasan penambahan gedung isolasi mandiri ini juga untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang semakin meluas. Pasalnya, saat ini sudah banyak klaster keluarga, sehingga bagi warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 dan berstatus OTG dipindahkan ke ruang isolasi yang disediakan , yakni di SDN Pelem 2 Kecamatan Pare.

"Sebagian besar penambahan ini didominasi klaster OTG, sehingga untuk mengurangi risiko penularan, mereka semua ditempatkan di lokasi isolasi mandiri milik pemkab," imbuhnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video