DPRD Banyuwangi Mulai Bahas APBD Tahun 2021, Tahun Depan Masih Fokus Pemulihan Ekonomi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

DPRD Banyuwangi Mulai Bahas APBD Tahun 2021, Tahun Depan Masih Fokus Pemulihan Ekonomi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Teguh Prayitno
Senin, 23 November 2020 22:12 WIB

Anggota DPRD Banyuwangi dalam rapat paripurna.

BANYUWANGI, BANGSAONLINE.com - DPRD Banyuwangi menggelar Rapat Paripurna dengan agenda penyampaian Nota pengantar Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2021 di Ruang Rapat Paripurna Senin (23/11). Ini setelah Pimpinan melakukan penandatanganan Nota Kesepakatan KUA PPAS bersama dengan Bupati Banyuwangi.

Rapat paripurna dewan tersebut digelar secara daring dan dipimpin oleh I Made Cahyana Negara, Ketua dan diikuti secara langsung oleh sebagian anggota dewan. Sedangkan sebagian yang lain mengikuti secara virtual.

Sementara Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas yang didampingi oleh Kepala Badan Perencanaan Daerah (Bappeda) Banyuwangi dan Kepala Badan Pengelolaan Kekayaan Aset Daerah (BPKAD) mengikuti acara rapat paripurna di Pendapa Sabha Swagatha Blambangan Banyuwangi.

Bupati Azwar Anas dalam nota pengantar R- tahun 2021 antara lain mengungkapkan tahun 2021 mendatang difokuskan untuk pemulihan ekonomi akibat pandemi wabah Covid-19 yang belum jelas kapan berakhir.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video