Amankan Pilkada 2020, Polresta Banyuwangi Siapkan 735 Personel | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Amankan Pilkada 2020, ​Polresta Banyuwangi Siapkan 735 Personel

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Teguh Prayitno
Rabu, 02 Desember 2020 17:13 WIB

Wakapolresta Banyuwangi AKBP Kusumo. (foto: ist)

BANYUWANGI, BANGSAONLINE.com - Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 9 Desember 2020 mendatang, menyiapkan sebanyak 735 personel polisi untuk melakukan pengamanan.

"Terkait persiapan pilkada, kepolisian telah menyiapkan sebanyak 735 personel pengamanan," kata Wakapolresta Banyuwangi AKBP Kusumo mewakili Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Arman Asmara Syarifuddin, S.I.K., kepada wartawan, Rabu (2 /12/2020).

"Kami juga di-backup Kodim 0825 Banyuwangi 100 personel, Lanal Banyuwangi 30 personel, Brimob Polda Jatim 1 SSK, sekaligus Tim Jibom (Penjinak Bom), dan Polres Bondowoso 100 personel," imbuhnya.

Menurutnya, ratusan petugas pengamanan tersebut telah diberikan pengarahan dan perbekalan khusus guna menjamin berlangsungnya proses tahapan menjelang pencoblosan sampai penghitungan suara yang dilaksanakan di masa pandemi Covid-19 ini.

"Seluruh personel kita geser ke TPS (Tempat Pemungutan Suara) mulai tanggal 7-13 Desember. Mereka juga kami bekali masker, hand sanitizer, dan sebagian kita berikan APD (Alat Pelindung Diri) tergantung kerawanan dari lokasi TPS," ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video