Tahun 2020, Kasus Kriminalitas di Kabupaten Sidoarjo Alami Penurunan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tahun 2020, Kasus Kriminalitas di Kabupaten Sidoarjo Alami Penurunan

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Catur Andy
Selasa, 29 Desember 2020 16:38 WIB

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Sumardji pada press release akhir tahun 2020 di Mapolresta Sidoarjo, Selasa (29/12/2020). (foto: ist)

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Berbagai kasus kriminalitas, narkoba, dan lalu lintas di wilayah Kabupaten Sidoarjo dalam kurun waktu satu tahun di 2020 mengalami penurunan signifikan. Hal ini menunjukan situasi kamtibmas Kabupaten Sidoarjo aman dan kondusif.

Berbagai capaian upaya yang telah dilakukan Polresta Sidoarjo dalam menjaga kamtibmas Kabupaten Sidoarjo, disampaikan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Sumardji pada press release akhir tahun 2020 di Mapolresta Sidoarjo, Selasa (29/12/2020).

Kepada awak media, Kombes Pol. Sumardji menjelaskan di 2020 kasus kriminalitas bila dibandingkan dengan 2019 mengalami penurunan 30,37 persen. Crime total pada 2019 sebanyak 1.130 kasus, turun menjadi 793 kasus pada 2020. Sementara crime clearance dari 949 kasus menjadi 664 kasus.

"Upaya penurunan kasus kriminalitas di Kabupaten Sidoarjo selama 2020 ini berkat peningkatan kegiatan preventif, patroli dialogis, patroli blue light, dan inovasi kring serse. Karenanya di tahun depan akan semakin diintensifkan upaya-upaya tersebut," ujarnya.

Adapun untuk kasus narkoba yang berhasil diungkap Polresta Sidoarjo dan jajarannya di 2020 adalah sebanyak 429 kasus. Turun 23,39 persen dari 2019. Dengan jumlah tersangka yang juga mengalami penurunan 30,12 persen atau 494 tersangka, sedangkan tahun lalu ada 707 tersangka. Bahkan, selama 2020 ini pula tidak ada utang kasus narkoba.

Pada kesempatan press release tersebut, Kapolresta Sidoarjo bersama Wakapolresta Sidoarjo dan PJU memusnahkan barang bukti narkoba selama 2020, yakni barang bukti ganja 3.395,74 gram, sabu 2.747,77 gram, ekstasi 2.611 butir, pil dobel L sebanyak 267.489 butir.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video