Isi Waktu Luang Sebelum Dilantik Jadi Wabup Mojokerto, Gus Barra Kembali Aktif Sebagai Guru Ngaji | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Isi Waktu Luang Sebelum Dilantik Jadi Wabup Mojokerto, Gus Barra Kembali Aktif Sebagai Guru Ngaji

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Rochmad Saiful Aris
Rabu, 20 Januari 2021 11:39 WIB

Gus Barra saat sedang mengajar ngaji.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Setelah sukses memenangi Pilkada Mojokerto 2020 H. Muhammad Al Barra, Lc., M.Hum. atau tetap melaksanakan tugasnya sebagai guru ngaji. Ia tetap mengisi pengajian di beberapa lembaga pendidikan Islam di Surabaya dan Mojokerto.

Menurut , ia bakal terus mengajar sembari menunggu pelantikannya sebagai Wakil Bupati Mojokerto.

Profesi sebagai tenaga pengajar pendidikan islam dan guru ngaji telah dijalankan sejak lama, sebelum dia memutuskan maju mendampingi dr. Ikhfina dalam Pilkada Kabupaten Mojokerto 2020.

Sebagai salah satu kader terbaik NU (Nahdatul Ulama) yang pernah mendapatkan beasiswa pendidikan S1 di Kairo Mesir itu, bertekad untuk membagikan semua ilmu pendidikan dan agamanya kepada sesama, khususnya kepada para generasi muda.

"Dalam rangka membantu pemerintah pusat untuk menciptakan generasi muda yang tangguh, cerdas, berprestasi di segala bidang dan berbudi luhur, serta generasi muda yang cinta tanah air dan bangsa," ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Gus Barra

Berita Terkait

Bangsaonline Video