Tanggul Pantai Ngemboh Gresik Rusak Berat Diterjang Ombak | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tanggul Pantai Ngemboh Gresik Rusak Berat Diterjang Ombak

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Syuhud
Jumat, 29 Januari 2021 10:04 WIB

Kondisi tanggul penahan pantai Ngemboh, Kecamatan Ujungpangkah rusak berat setelah diterjang ombak. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Tanggul penahan ombak di Pantai Desa Ngemboh Kecamatan Ujungpangkah Kabupaten Gresik Jawa Timur rusak berat setelah diterjang ombak pada Kamis (28/1/2021) malam, sekitar pukul 20.00 WIB.

Angin kecang disertai ombak diperkirakan setinggi tiga meter menghantam bibir pantai. Tingginya ombak membuat beton-beton penahan tergerus air laut hingga rusak berat.

Jazilah, salah satu warga Ngemboh mengatakan, kejadian ombak besar itu berlangsung cukup lama. Bahkan, air laut sempat menggenangi jalan raya penghubung antara Kecamatan Ujungpangkah dan Panceng.

"Kajadiannya sekitar Kamis malam kemarin, saat itu memang angin dan ada ombak besar, bahkan air laut sempat menggenangi jalan penghubung," ungkapnya, Jumat (29/1/2021).

Dikatakan Jazilah, sejak beberapa hari angin serta ombak besar memang terjadi di pantai utara Gresik ini. Meski begitu, baru kali ini ombak besar hingga memporak-porandakan bangunan penahan ombak.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video