​Usai Dilantik, Eri Cahyadi-Armudji Siap Pulihkan Ekonomi di Masa Pandemi Covid-19 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Usai Dilantik, Eri Cahyadi-Armudji Siap Pulihkan Ekonomi di Masa Pandemi Covid-19

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Yudi Arianto
Jumat, 26 Februari 2021 19:59 WIB

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Terpilih Eri Cahyadi dan Armudji resmi dilantik Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Jumat (26/2/2021) sore. (foto: ist)

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Terpilih Eri Cahyadi dan Armudji resmi dilantik Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Jumat (26/2/2021) sore. Prosesi pelantikan kepala daerah yang digelar di Gedung Negara Grahadi tersebut dibagi menjadi tiga sesi.

Pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Terpilih dilantik pada sesi ketiga atau sekitar pukul 16.00 WIB. Setidaknya, ada lima kepala daerah yang dilantik pada sesi terakhir ini. Tiba di Gedung Negara Grahadi sekitar pukul 15.20 WIB, Eri Cahyadi-Armudji langsung disambut dan dikawal menuju ruang pelantikan.

Selama acara berlangsung, tamu undangan dibatasi. Hanya satu orang perwakilan yang bisa mengikuti prosesi secara langsung. Sementara itu, bagi tamu undangan lain diberi kesempatan untuk menyaksikan pelantikan melalui virtual.

"Saya berjanji akan memenuhi kewajiban saya sebagai Wali Kota Surabaya, dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya, serta berbakti kepada masyarakat, nusa dan bangsa," begitu bunyi sumpah jabatan yang diucapkan Eri saat prosesi pelantikan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Pemkot Surabaya

Berita Terkait

Bangsaonline Video