Jalan Rusak, Dishub Kabupaten Kediri Gelar Operasi Angkutan di Jalan Raya | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jalan Rusak, Dishub Kabupaten Kediri Gelar Operasi Angkutan di Jalan Raya

Editor: Tim
Wartawan: Muji Harjita
Minggu, 28 Maret 2021 00:28 WIB

Lubang di salah satu ruas jalan di Kabupaten Kediri yang terpaksa diberi tanda berupa pohon randu oleh warga. foto: Muji Harjita/ Bangsaonline.com

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Dinas Perhubungan Kabupaten bersama Satlantas Polres , Sub Denpom V/2-2, dan Kejaksaan Negeri Kabupaten , menggelar operasi gabungan di Jalan Raya Pagu - Plemahan - Jombang, Sabtu (27/3).

Operasi gabungan ini menyasar kendaraan besar seperti truk pengangkut pasir, yang menyebabkan Jalan Raya Pagu - Plemahan mengalami rusak berat. Sebelumnya, operasi serupa juga dilakukan di Jalan Raya - Wates.

Satu per satu kendaraan yang melintas dihentikan untuk menjalani pemeriksaan. Hal itu dilakukan dalam rangka penertiban Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) di wilayah Kabupaten .

Joko Suwono, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten dikonfirmasi wartawan usai kegiatan, mengatakan pihaknya menghentikan sebanyak 196 kendaraan. Dari jumlah tersebut, 20 kendaraan di antaranya kedapatan melanggar. Rinciannya, 7 kendaraan melanggar batas dimensi, 6 kendaraan melanggar kelas jalan, dan 7 kendaraan kir-nya mati.

"Semua yang melanggar dilakukan penindakan tilang, dengan melakukan penahanan barang bukti berupa buku uji berkala atau smart card," terang Joko Suwono, Sabtu (27/3).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video