Gegana Brimob Polda Jatim Ledakkan Tas Hitam Diduga Berisi Bom di Kediri, Ternyata Isinya Hanya ... | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gegana Brimob Polda Jatim Ledakkan Tas Hitam Diduga Berisi Bom di Kediri, Ternyata Isinya Hanya ...

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Senin, 12 April 2021 13:34 WIB

Anggota Tim Gegana Brimob Polda Jatim saat mengecek isi tas hitam yang ditemukan di halaman Kantor DPRD Kota Kediri. foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Setelah menunggu berjam-jam, akhirnya Tim Gegana meledakkan tas hitam yang diduga berisi bom, yang ditemukan di halaman Kantor DPRD Kota , Senin (12/4).

Anggota Tim Gegana harus meledakkan tas tersebut guna memastikan isinya. Untuk meledakkan tas itu, salah satu anggota tim yang mengenakan baju khusus seberat sekitar 40 kg, harus mendekat ke lokasi tas untuk meletakkan alat deteksi bom.

Setelah menunggu beberapa saat, akhirnya tas hitam tersebut diledakkan dari jauh. Saat tas akan diledakan, lokasi gedung dewan dan sekitarnya dikosongkan. Semua orang tanpa kecuali, diminta meninggalkan Gedung DPRD Kota dan sekitarnya. Termasuk para wartawan.

Arus lalu lintas di depan Kantor DPRD Kota juga disetop, sampai peledakan selesai.

Usai peledakan pertama, petugas mengecek lagi. Akhirnya diputuskan peledakan kedua harus dilakukan, untuk memastikan bahwa isi tas hitam itu benar-benar hancur.

Setelah peledakan kedua usai, Tim Gegana mengecek lagi dan memastikan bahwa isi tas hitam tersebut hanya batu bata merah, beterai ABC, dan sebuah jam tangan.

Kapolres Kota AKBP Eko Prasetyo membenarkan, bahwa hasil analisa yang dilakukan dengan cara distrakter oleh Tim Gegana Polda Jatim, isi tas tersebut hanya batu bata merah, baterai, dan juga jam tangan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video