Gus Ipul Minta PPKBK Bantu Pemerintah Tangani Masalah Sosial Terhadap Perempuan dan Anak | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gus Ipul Minta PPKBK Bantu Pemerintah Tangani Masalah Sosial Terhadap Perempuan dan Anak

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Fuad
Senin, 12 April 2021 15:18 WIB

Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) saat memberikan pengarahan kader KB Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana.

KOTA PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) minta Pembantu Pembina Keluarga Berencana Kelurahan (PPKBK) atau kader Keluarga Berencana ikut membantu pemerintah dalam menanggulangi masalah-masalah sosial, khususnya yang berkaitan dengan perempuan dan anak.

“Ada beberapa hal yang saya titipkan. Pertama menurut KPAI, kekerasan terhadap anak meningkat di massa pandemi. Ini harus dihentikan,” kata Gus Ipul ketika memberikan pengarahan kader KB Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana, Senin (12/4).

Selain kekerasan terhadap anak, kasus pernikahan dini di berbagai daerah, termasuk di Pasuruan, ternyata juga meningkat saat pandemi.

“Kami sudah ketemu. Kami mau MoU dengan kemenag cari cara pernikahan dini ini tidak semakin besar,” ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video