Jelang Lebaran, Smamda Sidoarjo Bagikan Ratusan Bingkisan ke Warga Sekitar Sekolah | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jelang Lebaran, Smamda Sidoarjo Bagikan Ratusan Bingkisan ke Warga Sekitar Sekolah

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Mustain
Minggu, 09 Mei 2021 18:06 WIB

SIMBOLIS: Smamda menyerahkan bingkisan Lebaran ke warga Sidowayah, Minggu (9/5/2021). foto: MUSTAIN/BANGSAONLINE

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Beberapa hari menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah, SMA Muhammadiyah 2 (Smamda) Sidoarjo membagikan ratusan bingkisan Lebaran kepada warga Dusun Sidowayah, Kelurahan Celep, Kecamatan Kota Sidoarjo, Minggu (9/5/2021).

Sebanyak 238 bingkisan Lebaran dan zakat fitrah itu dibagikan ke warga RT 14, RT 15, RT 16 dan RT 17 RW 05 Dusun Sidowayah. "Ini rutin kami gelar setiap tahun saat Ramadan dan menjelang Idul Fitri," cetus Kepala Smamda, Wigatiningsih.

Wigatiningsih menjelaskan, pihaknya menghimpun zakat fitrah dari siswa-siswi Smamda, yang selanjutnya didistribusikan ke banyak tempat. Ada panti asuhan, masjid-masjid dan sebagian besar disalurkan ke Dusun Sidowayah, di mana Smamda ada di wilayah itu.

Selain merupakan tetangga, kata Wigatiningsih, di lingkungan Sidowayah, sangat banyak warganya yang memenuhi syarat sebagai penerima zakat fitrah, yakni fakir dan miskin. Nah di lingkungan Sidowayah itu, pihaknya ingin mengamalkan Surah Al Ma'un.

"Jangan sampai Smamda sebagai sekolah Islam, melalaikan Surah Al Ma'un. Salah satu tanda-tanda orang yang mendustakan agama, yakni menghardik anak yatim dan melalaikan orang-orang miskin. Maka kita harus terus menerus berbagi ke sesama warga," beber Wigatiningsih.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video