Alasan Sakit, Kades Munggugebang Kembali Tak Hadiri Hearing, Komisi I: Kami Akan Cek ke RS | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Alasan Sakit, Kades Munggugebang Kembali Tak Hadiri Hearing, Komisi I: Kami Akan Cek ke RS

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Syuhud Almanfaluty
Selasa, 25 Mei 2021 16:28 WIB

Komisi I DPRD Gresik saat hearing hasil ujian P3D Munggugebang. foto: SYUHUD/ BANGSAONLNE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Komisi I (Bidang Pemerintahan dan Hukum) kembali gagal menghadirkan Kepala Desa (Kades) Munggugebang Wariyanto, pada terkait pengaduan hasil penyaringan dan penjaringan perangkat desa (P3D) kasi pemerintahan di ruang komisi, Selasa (25/5/2021).

Dalam yang dipimpin Ketua Komisi I Jumanto, S.E, Kades Wariyanto untuk kedua kalinya mangkir. Untuk ketidakhadirannya kali ini, Wariyanto berkirim surat dengan alasan sakit. Pada sebelumnya, Sabtu (22/5/2021) lalu, Wariyanto juga tak hadir tanpa konfirmasi.

Berdasarkan surat keterangan dokter dari (SG) yang dilampirkan Wariyanto, dirinya tengah menjalani perawatan terhitung sejak 22 Mei hingga hari ini (25 Mei). "Untuk dokter yang merawat dr. Yusuf, " kata Jumanto yang membacakan surat tersebut.

Lantaran tak hadir, akan dilanjut pada hari berikutnya. Namun, Komisi I belum bisa menentukan jadwalnya. Sebab, Komisi I terlebih dulu akan melakukan pengecekan dan minta keterangan dokter yang merawat Wariyanto agar yang bersangkutan dipastikan hadir dalam .

Jumanto menegaskan akan segera melayangkan panggilan untuk ketiga kalinya kepada . "Jika kembali tak hadir, kami bisa hadirkan paksa dengan minta bantuan petugas Dispol PP," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video